Wisata Utama Istanbul & Cappadocia (5 hari)

Wisata Utama Istanbul & Cappadocia (5 hari)
Hari pertama : Selamat datang di Turki
Anda telah tiba di Istanbul , kota yang terletak di dua benua Eropa dan Asia, anda akan diantar ke hotel. Sepanjang hari ini adalah acara bebas, anda dapat bersantai dan beristirahat di hotel untuk membantu anda menyesuaikan diri dengan zona waktu yang baru. Bermalam di Istanbul.
Hari kedua : Yang utama di Istanbul
Pemandu wisata akan menjemput di hotel anda tepat jam 9 pagi untuk memulai tur jalan kaki di ibukota tiga kekaisaran. Obyek pertama adalah istana Topkapi, dulunya merupakan tempat tinggal Kaisar – Kaisar dari kekaisaran Ottoman yang memerintah selama hampir 400 tahun. Istana ini sekarang menjadi musium yang terkenal dengan koleksi harta karun dari keluarga kekaisaran Ottoman. Anda dapat menyaksikan momen – momen kejayaan maupun keruntuhan kekaisaran ini.
Dari istana Topkapi kita mengunjungi Hagia Sophia melalui jalan berbatu bundar yang dipenuhi rumah – rumah Ottoman. Sophia Hagia adalah sebuah gereja nan megah yang didirikan pada abad ke 6 dengan gaya arsitektur bizantium dan terkenal dengan mosaik – mosaiknya. Anda dapat mempelajari sejarah gereja yang merupakan obyek wisata utama di Istanbul ini dari sejak masa pembangunannya. (kita tidak mengunjungi Harem karena sedang dalam proses restorasi.
Setelah makan siang kita mengunjungi Blue Mosque yang juga dikenal sebagai Mesjid Sultanahment. Mesjid yang dibangun di abad ke 17 ini merupakan salah satu bangunan utama lambang kota Istanbul. Ketika anda sudah berada di dalam mesjid ini, anda akan dikelilingi keramik biru Iznik. Setelah Mesjid biru kita mengunjungi Basilica Cistern atau dalam bahasa Turki disebut dengan Yerebatan Saray. Yerebatan Serey ini merupakan penampungan air terbesar yang teletak di bawah kota Istanbul. Terletak 150 M sebelah tenggara dari Hagia Sophia, di semenanjung Sarayburnu dan dibangun oleh Kaisar Justinian I pada abad ke 6.
Tujuan terakhir kita hari ini adalah Grand Bazaar suatu area belanja dengan lebih dari empat ribu toko. Pemandu wisata anda akan menghantar anda berkeliling dan menjelaskan sejarah tentang tempat ini. Tur hari ini akan berakhir sekitar jam lima sore.
Hari ke tiga : Berada di dua benua
Anda akan dijemput jam 9 di hotel anda. Tempat pertama yang kita kunjungi adalah Masjid Rustempasa. Bagian dalam masjid ini dilapisi batu warna warni Iznik yang paling indah yang pernah dibuat. Kemudian kita menuju ke Spice Market dimana dijual Buah kering (manisan), keju, sosis, selai, kacang, biji-bijian dan makanan ringan khas Turki yang terkenal. Selain terkenal akan bahan makanan, Spice Market juga terkenal akan perhiasan dan barang – barang lainnya bisa dibeli disini.


Setelah puas melihat – lihat Spice Market kita naik kapal menuju selat Bosphorus. Selat air tawar yang indah ini memisahkan kota Istanbul menjadi dua sisi. Sisi benua Asia dan sisi benua Eropa. Kita akan mengunjung bukit Camlica yang menampilakn panorama kota Istanbul dan selat Bosphorus. Kita lanjutkan dengan makan siang di restoran yang menyajikan masakan khas Turki. Setelah makan siang kita akan menyusuri jembatan Bosphorus, di jembatan ini anda dapat berpindah dari benua Asia ke Eropa dan berfoto ria di depan tulisan “Welcome to Europe”. Setelah puas befoto ria kita menuju area yang sangat indah dari kota Ortakoy dimana anda dapat berfoto ria dan menyeruput kopi Turki dengan pemandangan selat Bosphorus yang indah. Tur akan berakhir setelah kita berjalan santai di trotoar istiklal dimana para penduduk bersosialisasi. Selama jalan santai sejauh 1.2 KM ini anda akan diterangkan mengenai bangunan – bangunan disekitarnya serta kehidupan malam di Turki. Tur hari ini akan berakhir pukul lima sore di hotel anda.
Hari ke empat : Dari Istanbul ke Cappadocia
Pagi hari anda terbang dari Istanbul menuju Cappadocia. Sesampainya di bandara tujuan, staf kami akan menemui dan menghantar anda ke Cappadocia. Tour akan dimulai dengan mengunjungi Catalkaya yang merupakan cerobong asap lambang dari Cappadocia. Dilanjutkan mengunjungi Red Valley dan Rose Valley. Red Valley merupakan tempat yang sangat indah untuk melakukan hiking bersama pemandu wisata anda dimana anda akan melihat batu – batu berbentuk burung merpati, rumah, gereja dan terowongan alami. Setelah itu anda akan mengunjungi Cayusin Village dimana anda dapat melihat gua dan rumah batu yang tidak dipakai lagi sejak 1952. Makan siang di restoran yang menyajikan makanan setempat. Setelah makan siang, anda akan menuju kota bawah tanah Kaymakli. Kaymakli merupakan salah satu komplek bawah tanah yang paling menarik di Cappadocia. Wisatawan dapat masuk ke empat lantai dari total delapan lantai yang ada. Dari Kaymakli kita menuju ke Pigeon Valley dimana terdapat rumah – rumah merpati, dan bebatuan berwarna. Selesai dari Pigeon Valley anda diantar untuk bermalam di hotel.
Hari ke lima : Dari Cappadocia ke Istanbul
Naik balon udara panas pada saat matahari terbit ( biaya tambahan )
Anda akan dijemput jam 9 pagi. Tur kita dimulai dengan mengunjungi lanksap berbentuk bulan Cappadocia, bebatuan berbentuk di Devrent Valley, berjalan kaki di Pasabag yang tidak jauh dari Zelve Fairy Chimney dimana suara angin berpadu dengan lagu – lagu daerah. Santap siang hari ini di Avanos, pusat pengerjaan tembikar sejak 3000 tahun Sebelum Masehi. Disini anda dapat melihat proses pengerjaan tembikar di sanggar tradisional. Setelah santap siang, anda akan menuju Museum Outdoor Goreme yang terkenal dimana anda bisa menyaksikan contoh – contoh karya seni beraliran Byzantium yang terdapat di dalam gereja di dalam bukit batu (abad ke 10 – 13). Kemudian tur akan dilanjutkan ke Kastil Batu Uchisar dimana kita bisa melihat panorama lembah Cappadocia. Selesai dari Uchisar anda akan diantar ke bandara untuk terbang kembali ke Istanbul.

Harga Tur : Hubungi kami segera untuk mengetahui harga tur ini, beritahu kami berapa orang dalam grup anda dan kami akan kirimkan detail harga. Lebih cepat lebih baik.


Harga tur sudah termasuk :
Pemandu wisata resmi & berpengalaman
Tiket masuk ke obyek wisata
Transportasi selama tur dengan mobil van deluxe beserta pengemudi.
Akomodasi di hotel beserta makan pagi.
Penerbangan domestik
Antar jemput dari dan ke bandara.
Pajak – pajak lokal.

Harga tur belum termasuk
Santap siang dan malam
Naik balon udara
Biaya – biaya pribadi lainnya.

 

TENTANG KAMI

Semua pemandu wisata kami memiliki lisensi dari Kementrian Pariwisata Republik Turki. Tapi yang lebih penting adalah bahwa kami hanya merekrut orang - orang yang benar – benar berdedikasi tentang semua hal yang berhubungan dengan Turki, berdedikasi untuk berbagi budaya kami dengan anda.

İLETİŞİM

Address: 40 Broadway, London

Phone: (123) 456-7890

Mobile: (123) 456-7890

Fax: (123) 456-7890

Email: office@company.com